• _Dzikir ringan banyak keutamaan_

     🌸🍃🌸🍃🌸🍃🌸🍃🌸🍃

    *Ramadhan Mubarak*

    سُبْحَانَ اللّٰهِ وَ بِحَمْدِهِ سُبْحَانَ اللّٰهِ الْعَظِيْمِ

    _Dzikir ringan banyak keutamaan_

    Berikut ini lima keutamaan dari membaca kalimat Subhanallah Wa Bihamdihi Subhanallahil Adzim, yang dilansir dari buku Doa-doa Terbaik Sepanjang Masa oleh Ust. Ahmad Zacky El-Syafa.

    1. Allah lapangkan rezekinya

    Ketika kita terbiasa melantunkan dzikir setiap hari, maka Allah SWT akan melapangkan rezeki kepada kita semua. Rezeki yang Allah SWT berikan mencakup rezeki lahir maupun batin.

    Artinya, selain mendapatkan rezeki dalam bentuk harta ataupun benda, bacaan ini juga akan mempermudah seseorang dalam menerima pelajaran atau mereka yang sulit mengubah kebiasaan buruk menjadi baik. Khususnya yang sedang menuntut ilmu.

    2. Dapat dijadikan terapi penyakit

    Dzikir ini juga dapat dijadikan terapi untuk penyakit. Sebagaimana diungkap oleh Rasulullah dalam sebuah hadist berikut ini:

    “Barang siapa membaca dzikir Subhanallahi Wa Bihamdihi Subhanallahil Adzim, maka ia akan diselamatkan dari empat hal, yaitu penyakit gila, juzam (kusta), buta, dan penyakit kopak.” (HR. Bukhori).

    3. Seluruh dosanya akan diampuni

    Allah SWT berjanji akan menghapuskan seluruh dosa para umat yang berdzikir atas nama-Nya. Sekalipun dosa mereka sebanyak buih di lautan. Rasulullah bersabda:

    "Barangsiapa mengucapkan Subhanallahi Wa Bihamdihi Subhanallahil Adzim seratus kali dalam sehari, ia akan diampuni segala dosanya sekalipun dosanya itu sebanyak buih di laut." (HR Muslim dan at-Tirmidzi).

    4. Kalimat yang dicintai Allah SWT

    Dalam kitab Syarhul Washiyah diterangkan, bahwa kalimat Subhanallahi Wa Bihamdihi Subhanallahil Adzim adalah kalimat yang sangat dicintai Allah dan merupakan kalimat paling utama dari kalimat-kalimat lainnya.

    5. Akan memperoleh banyak kebaikan

    Sebagian besar ulama menyatakan keutamaan dari membaca dzikir Subhanallahi Wa Bihamdihi Subhanallahil Adzim sangatlah luar biasa. Salah satunya akan memperoleh banyak kebaikkan, sebagaimana sabda Nabi SAW:

    "Ucapkanlah Subhanallah Wa Bihamdihi sebanyak seratus kali. Barangsiapa mengucapkannya satu kali maka tertulis baginya sepuluh kebaikan. Barangsiapa mengucapkannya sepuluh kali maka tertulis baginya seratus kebaikan. Barangsiapa mengucapkannya seratus kali maka tertulis baginya seribu kebaikan. Barangsiapa menambahnya maka Allah pun akan menambahnya, dan barangsiapa memohon ampun, niscaya Allah akan mengampuninya." (HR. Ibnu umar)..

    🌸🍃🌸🍃🌸🍃🌸🍃🌸🍃

  • 0 comments:

    Posting Komentar

    Info PPDP Al-Ihsan

    Persyaratan Pendaftaran: Mengisi formulir pendaftaran, Fotocopy Akta Kelahiran, Fotocopy Kartu Keluarga, Pas Foto 3x4 (1 lembar), Membayar Biaya Pendaftaran: Rp.200.000,00
    Waktu Pendaftaran:
    Pendaftaran Gelombang Inden: September 2022
    Gelobang Istimewa: Oktober-Desember 2022
    Gelombang 1: Januari 2023
    Gelombang inden dan Istimewa akan mendapatkan potongan biaya istimewa

    Info terkait SDIT via WA:
    SDIT Al Ihsan :085803520660
    Ustz Fatonah : 085602632602

    Alamat

    Jl. Solo-Semarang KM. 10 Kalangan, Ngasem, Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah.

    EMAIL

    humas.sditalihsan@gmail.com
    another@mail.com

    TELEPHONE

    +62 85803520660
    +62 85602632602

    MOBILE

    +62 85803520660
    +62 85602632602